Siapa bilang kalau menggunakan gamis tidak bisa tampil cantik dan stylish. Saat ini ada banyak brand pakaian yang menyediakan koleksi up to date. Mereka pun memiliki nama yang besar, sehingga bahan yang dipakai sangat nyaman. Yuk intip daftar merk gamis branded disini!
Merk Gamis Lokal Murah Kualitas Bagus
1. Dian Pelangi
- Merk : Dian Pelangi
- Keunggulan : Bahan ringan dan dingin, bertema nusantara, pilihan warna cerah dan segar.
- Harga : Mulai dari 110.000
Perjalanan anda berburu gamis tidak lengkap jika belum melihat koleksi dari dian pelangi. Brand yang satu ini sudah memiliki nama yang besar di Indonesia. Semua koleksinya memiliki desain yang menarik dengan ciri khas kain etnik seperti songket dan batik.
Meskipun menggunakan tema nusantara, tampilan desain dian pelangi tidak ketinggalan jaman. Desainnya dibuat tetap stylish namun anggun dan cantik. Konsep pemilihan warna dian pelangi juga unik, karena didominasi oleh tone cerah. Tampilan anda akan terlihat segar dan bersemangat.
2. Shafira
- Merk : Shafira
- Keunggulan : Gamis anggun, tone netral dan pastel, bahan nyaman digunakan.
- Harga : Mulai dari 250.000
Shafira tidak kalah menarik untuk anda jadikan andalan belanja gamis. Koleksi terbaru mereka yang berhasil menyedot perhatian banyak orang adalah World wanderer. Koleksi tersebut mengangkat tema masjid lima benua yang megah dan menawan.
Daftar style yang mereka miliki pun beragam. Anda bisa menemukan berbagai rangkaian busana musim, mulai dari blouse, dress, dan outer. Gamisnya juga terlihat spesial dan cantik sehingga dapat membuat anda terlihat semakin anggun. Yuk cek koleksinya, jangan sampai ketinggalan!
3. Casa Elana
- Merk : Casa Elana
- Keunggulan : Cocok untuk busui, bahan dingin dan nyaman, desain anggun.
- Harga: Mulai 150 ribu
Casa Elana menjadi solusi gamis bagi anda yang sedang dalam fase menyusui bayi atau balita. Banyak sekali model gamis dan busana dengan potongan breastfeeding. Di bagian depan pakaian tidak lagi menggunakan kancing, melainkan memakai resleting.
Bahan yang digunakan juga dingin sehingga anda tidak akan merasa gerah. Beberapa baju andalan yang Casa Elana tawarkan adalah Adeline Tunic Green, Nura Breastfeeding Tunic Soft Pink, dan masih banyak lagi. Ada juga koleksi baju muslim kekinian yang cocok untuk anak muda.
4. Miss Marina
- Merk : Miss Marina
- Keunggulan : Tampilan elegan, didominasi warna soft, bahan ringan dan nyaman.
- Harga: Mulai Rp 280.000
Miss Marina layak menyandang gelar sebagai brand baju muslim andalan wanita Indonesia. Pakaian yang mereka desian selalu mendapat sambutan karena tampilannya yang cantik dan elegan. Kebanyakan koleksinya adala berupa gamis syar’i yang manis dan nyaman.
Salah satu ciri khas dari brand yang satu ini adalah akses lipatan menyilang yang ada di bagian bawah hijab. Bagian ini memberikan kesan feminism yang juga dapat menyamarkan bentuk tubuh. Tidak heran jika barang tersebut cukup terkenal dan banyak peminat.
5. Elzatta
- Merk : Elzatta
- Keunggulan : Desain beragam, pilihan warna netral dan soft, tampilan anggun dan elegan.
- Harga: Mulai Rp 80.000
Elzatta adalah brand besar yang memproduksi berbagai busana muslim, baik bagi laki laki maupun perempuan. Hijab dan pakaian muslimah yang ditawarkan mengangkat tema wanita Ottoman. Tidak heran jika warna warna yang mendominasi koleksinya adlaah tone yang soft.
Brand ini cocok bagi anda yang ingin tampil dengan santun dan anggun. Salah satu koleksi mereka yang banjir peminat adalah hasil kolaborasi dengan Chacha Frederica. Anda bisa lihat langsung model koleksi tersebut di website Elzatta.
6. Monel
- Merk : Monel
- Keunggulan : Perpaduan warna yang unik, desain yang up to date, bahan yang nyaman.
- Harga: Mulai Rp 350.000
Monel masuk jajaran brand gamis yang dikenal oleh masyarakat. Ciri khas yang dimiliki monel adalah pilihan atau paduan warnanya yang kontras dalam satu dress atau gamis. Perpaduan antara warna gelap dan terangnya terlihat harmonis sehingga tidak terlalu mencolok.
Kendati demikian, pemilihan warna gelap dan terang tadi memberikan sentuhan yang istimewa, sehingga tampilan anda tidak terlihat membosankan. Koleksi mereka yang diserbu pembeli adalah dress dengan print motif stripe dan kemeja asimetris.
7. Vivitz
- Merk : Vivitz
- Keunggulan : Desain dan warna yang beragam, bahan yang nyaman, dominasi pastel dan floral
- Harga: Mulai Rp 190.000
Vivitz merupakan brand fashion muslimah yang tidak hanya memproduksi gamis, namun juga berbagai keperluan fashion yang lain. Anda bisa menemukan berbagai item mulai dari kerudung hingga outer. Gamis yang diproduksi oleh vivitz memiliki pilihan warna yang beragam, mulai dari gelap hingga terang.
Gamis mereka cocok untuk berbagai event, baik yang formal maupun informal. Bahan yang digunakan dijamin nyaman sehingga tidak akan membuat anda gerah selama beraktivitas. Pilihan motif vivitz tidak kalah beragam, namun yang paling favorit adalah motif floral dengan warna pastel.
8. Ria Miranda
- Merk : Ria Miranda
- Keunggulan : Konsep waran teduh dan segar, desain anggun, koleksi yang unik dan menarik
- Harga: Mulai dari Rp 300.000
Setiap orang memiliki style gamis yang berbeda beda. Pasti ada diantara anda yang suka gamis dengan pilihan warna yang teduh dan segar. Miranda bisa menjadi salah satu alternatif pilihan bagi anda, mengingat koleksinya yang didominasi warna pastel. Ada juga koleksi casual yang bisa anda miliki.
Ria Miranda juga sempat mengatakan koleksi bertema kolase eropa dengan pilihan warna lime green, cerulean blue, terracotta, pink, dan maroon. Warna warna tersebut terlihat cantik di skin tone wanita Indonesia. Anda bisa cek koleksi lengkap Ria Miranda di berbagai ecommerce.
9. Restu Anggarini
- Merk : Restu Anggraini
- Keunggulan : Desain unik dan menarik, bahan nyaman dan dingin
- Harga: Mulai dari Rp 277.000
Restu Anggraini siap menjadi jawaban bagi anda yang sedang pusing cari gamis. Brand tersebut bukan menggunakan desain yang standar, melainkan didominasi oleh desain yang simetris. Skating menariknya design meeka, banyak pecinta fashion yang tertarik dengan koleksinya
Bahan produk Restu Anggraini juga terkena adem dan ringan sehingga nyaman untuk berbagai aktivitas, termasuk bekerja. Desainnya juga cantik sehingga banyak koleksinya yang siap menemani anda untuk pergi ke event formal.
10. Zoya
- Merk : Zoya
- Keunggulan : Desain elegan, bahan adem dan ringan, tersedia koleksi berukuran besar.
- Harga: Mulai dari Rp 60.000
Merk gamis branded yang ke sepuluh adalah Zoya. Rasanya hampir semua muslim tahu bahwa Zoya memproduksi bergaya gamis yang cantik dan elegan. Bahannya adem sehingga nyaman untuk beraktivitas sehari hari. Ada juga beberapa koleksinya yang jumbo.
Zoa pun menjadi brand yang mudah ditemukan di berbagai kota. Outletnya sangat banyak sehingga anda tidak akan pusing mencari store resmi mereka. selain itu, tersedia pula toko online nya di berbagai e commerce, jadi anda bisa mendapat produk zoya dengan mudah.
Temukan lebih banyak konten menarik lain di Mampu: